Pelantikan Pengurus Himpunan Mahasiswa baru program studi Pendidikan Profesi Guru (PPG)

  • Post author:
You are currently viewing Pelantikan Pengurus Himpunan Mahasiswa baru program studi Pendidikan Profesi Guru (PPG)

Denpasar, 24 Oktober 2024 – Universitas PGRI Mahadewa Indonesia hari ini resmi melantik pengurus himpunan mahasiswa baru program studi Pendidikan Profesi Guru (PPG). Acara pelantikan berlangsung di Ruang Paseban, Universitas PGRI Mahadewa Indonesia yang dihadiri oleh tim manajemen dan perwakilan mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (PPG)

Kegiatan pelantikan ini bertujuan untuk mengukuhkan peran serta mahasiswa dalam memperkuat budaya organisasi kampus yang aktif dan inovatif. Ibu Erawati selaku Badan Penjamin Mutu dalam sambutannya menyampaikan harapan besar kepada pengurus himpunan yang baru dilantik untuk terus mengedepankan semangat solidaritas, prestasi, serta kreativitas dalam mengembangkan program kerja yang bermanfaat bagi mahasiswa dan masyarakat luas.

Acara pelantikan diakhiri dengan pembacaan janji pengurus yang diikuti oleh seluruh pengurus himpunan baru Pendidikan Profesi Guru (PPG). Para pengurus himpunan baru juga berkomitmen untuk menjalankan program-program inovatif yang akan membawa dampak positif baik dalam bidang akademik, sosial, maupun pengembangan diri mahasiswa.

Dengan dilantiknya pengurus himpunan baru ini, diharapkan Universitas PGRI Mahadewa Indonesia semakin solid dalam upayanya membangun komunitas akademik yang harmonis dan berdaya saing.